Server adalah sebuah perangkat atau device didalam jaringan
komputer yang memiliki berbagai layanan tertentu. Sama halnya PC pada umumnya
namun server digunakan dalam sebuah organisasi/instansi untuk menyimpan beragam
data dalam sebuah perusahaan/organisasi secara terpusat. Umumnya sebuah server
memiliki spesifikasi yang tinggi dan handal karna perangkat ini difungsikan
sebagai media yang melayani banyak komputer untuk berbagai macam keperluan.
Sebuah server memiliki sistem operasi khusus didalamnya, hal ini disebabkan
sebuah server memilki pekerjaan yang berbeda pada PC/Komputer pada umumnya.
Jika kita menganalogikan sebuah server, bisa
kita bandingkan dengan rak-rak buku dalam sebuah perpustakaan yang difungsikan
untuk menyimpan buku. Buku-buku tersebut adalah sebuah data dengan
manfaat-manfaat tertentu. Dan pustakawan dapat kita samakan dengan
administrator yang mengelola dan mengatur lalulintas data dan layanan aplikasi
yang digunakan dalam server.
Sebuah server secara fisik sama
juga dengan sebuah PC pada umumnya, namun sebuah server memiliki
perawatan-perawatan khusus dalam penggunaanya dan dibutuhkan tenaga ahli
dibidangnya untuk mengoprasikan sebuah server. Hal tersebut disebabkan sebuah
server menyimpan data penting sebuah organisasi/perusahaan yang ditelah didapat
dari berbagai macam kegiatan yang telah dilalui sebuah perusahaan.
Alasan saya membuat sebuah
tulisan mengenai server ini adalah karena pada umumnya masyarakat di Indonesia
mulai melakukan transisi dalam melalukan pekerjaan. Dimana pada umumnya sebuah
instansi menggunakan kertas dalam menyimpan data, kini memulai beralih untuk
menggunakan komputer dan menggunakan sistem terkomputerisasi dalam melakukan
kegiatan pekerjaan. Sebuah server dibentuk dan dibangun untuk menyimpan data
tersebut. Banyak keunggulan dari penggunaan sistem terkomputerisasi dalam suatu
instansi, hal mendasar yang sangan terlihan adalah kebutuhan ruangan yang
mungkin lebih sedikit ketimbang sistem yang konvensional. Sebuah PC dengan
kapasitas hardisk tertentu dapat menyimpan beragam data bayangkan jika masih
menggunakan kertas pastilah akan memakan banyak ruang untuk menyimpannya belum
lagi penataan dokumen-dukemen tersebut agar mempermudah dalam mencarinya
kembali.
Paragrap diatas mungkin menjadi
alasan perkembangan sistem terkomputerisasi berkembang pesat dan tentunya juga
menunjang perkembangan pengguanaan server sebagai media penyimpanan terpusat. Dibalik
kelebihan yang penulis coba angkat tadi, rupanya terdapat pula kekurangan atas
pengembangan sistem ini seperti resiko kerusakan data karna virus-virus
tertentu, kerusakan secara fisik pada hardware seperti resiko PC Server yang
meledak karna arus listrik atau dicuri oleh pihak-pihak tertentu. Belum lagi
jika server yang dibangun terhubung ke jaringan internet sehingga memungkinkan
para malware untuk menyusup kedalam sistem yang tentunya bertujuan untuk
merusak atau menghancurkan data didalam server kita. Oleh karena itu diperlukan
penanganan yang tepat dalam pengoprasiannya serta selalu melakuan backup data
secara berkala.
Pada artikel berikutnya penulis
akan mencoba berbagi pengetahuan kepada sahabat pembaca mengenai penerapan
server di komputasi awan atau biasa disebut cloud computing.
Demikian penjelasan mengenai
server yang sedikit penulis tau dan tuangkan kedalam artikel ini, semoga
bermanfaat bagi sahabat pembaca semua. Silahkan tinggalkan kritik dan saran
anda atas artikel ini kedalam kolom komentar dibawah.

0 komentar:
Posting Komentar